7 Inspirasi Desain Rumah Kost Minimalis 2 Lantai, Cocok Banget!

desain rumah kost minimalis 2 lantai

Edelweiss Griya Kampus – Memiliki desain rumah kost minimalis 2 lantai yang nyaman dan menarik tentu menjadi impian bagi banyak pemilik usaha kost.

Dengan desain yang tepat, rumah kost tidak hanya berfungsi sebagai tempat tinggal sementara tetapi juga bisa menjadi investasi jangka panjang yang menguntungkan.

Mengapa Rumah Kost Pilih Desain Minimalis?

Rumah kost di Indonesi memang kerap dibangun dengan desain ala kadarnya, demi menyesuaikan ruang yang ada dan membangun kamar sebanyak mungkin.

Namun potensi sebuah kost menjadi primadona bagi mahasiswa jika bisa menghadirkan ruang yang nyaman bagi penghuninya. Termasuk menggunakan desain rumah kost minimalis 2 lantai.

Mengutip istilah yang digunakan agensi properti asal Inggris, John D Wood & Co, arsitektur dan dekorasi minimalis hanya dimaksudkan untuk menciptakan rumah dan ruang yang tenang dan tenteram.

Diyakini bahwa tren ini muncul dari gerakan yang terinspirasi Kubisme dari De Stijl dan Bauhaus, selama abad ke-20 ketika arsitek Ludwig Mies van der Rohe menyatakan, “Lebih sedikit lebih baik.”

Inspirasi Desain Rumah Kost Minimalis 2 Lantai

Berikut beberapa inspirasi desain rumah kost minimalis 2 lantai yang bisa Anda pertimbangkan untuk invetasi properti dan bisnis kost Anda.

  1. Desain Kost Minimalis Modern 2 Lantai

Desain ini mengusung konsep minimalis dengan tampilan fasad yang bersih dan elegan. Struktur bangunannya simpel dengan garis-garis tegas serta penggunaan warna netral seperti putih, abu-abu, atau cokelat muda.

desain rumah kost minimalis 2 lantai
Rumah Kost 2 Lantai Edelweiss Griya Kampus dekat UIN Malang Kampus 3 (Foto: Dok.)

Setiap kamar umumnya berukuran sekitar 2×2,5 meter dan dilengkapi dengan tempat tidur, lemari pakaian, meja, serta kursi. Konsep ini sangat cocok bagi mahasiswa dan pekerja lajang yang mencari hunian sederhana namun tetap fungsional. Selain itu, desain minimalis modern juga hemat biaya dan efisien dalam pemanfaatan ruang.

Desain rumah kost minimalis 2 lantai modern ini juga yang digunakan oleh salah satu pengembang properti terkemuka di Malang, Edelweiss Griya Kampus.

desain rumah kost minimalis 2 lantai
Floor plan rumah kost 2 lantai Edelweiss Griya Kampus (Foto: Dok.)

Menggunakan desain terkini dan ekslusif, rumah kost 2 lantai Edelweiss Griya Kampus sangat mengutamakan kenyamanan penghuninya. Menjadikan properti ini sebagai pilihan investasi rumah kost di Malang yang menjanjikan. Apalagi denga lokasinya yang hanya 300 Meter dari gerbang Kampus 3 UIN Kedokteran Malang.

  1. Desain Rumah Kost 2 Lantai Berbentuk Letter U

Jika lahan yang tersedia terbatas, desain rumah kost minimalis 2 lantai berbentuk letter U bisa menjadi solusi terbaik. Dengan konfigurasi ini, area tengah dapat dimanfaatkan sebagai ruang terbuka hijau, tempat parkir, atau area bersantai bagi penghuni.

desain rumah kost minimalis 2 lantai
Model rumah kost 2 lantai dengan sisi tengah latter U (Foto: Dok.)

Bentuk letter U juga membantu sirkulasi udara dan pencahayaan alami masuk ke setiap sudut bangunan, menjadikannya lebih hemat energi dan sehat untuk ditempati. Selain itu, penghuni bisa menikmati suasana yang lebih nyaman dengan ventilasi udara yang optimal.

  1. Desain Rumah Kost 2 Lantai Tema Industrial

Bagi Anda yang ingin memberikan kesan unik dan berbeda, desain industrial bisa menjadi pilihan. Konsep ini menggunakan material seperti logam, beton ekspos, dan kayu yang memberikan tampilan sederhana namun tetap menarik.

desain rumah kost minimalis 2 lantai
Rumah kost bertema industrial (Foto: Dok.)

Desain rumah kost minimalis 2 lantai industrial ini sangat cocok untuk rumah kost yang berada di wilayah perkotaan, terutama dekat dengan kampus atau kawasan perkantoran.

Gaya industrial yang estetik menjadikannya daya tarik tersendiri bagi anak muda yang menyukai nuansa urban modern.

  1. Desain Rumah Kost 2 Lantai dengan Pekarangan

Untuk menciptakan suasana yang lebih asri, desain rumah kost dengan pekarangan adalah pilihan yang tepat. Pekarangan dapat difungsikan sebagai area hijau yang memberikan sirkulasi udara segar, sangat ideal bagi wilayah dengan cuaca panas atau gersang.

desain rumah kost minimalis 2 lantai
Model rumah kost 2 minimalis lantai dengan pekarangan di bagian depan (Foto: Dok.)

Selain menambah estetika, keberadaan pekarangan juga meningkatkan kualitas udara dan membuat penghuni merasa lebih nyaman. Desain ini cocok untuk rumah kost yang ingin menawarkan lingkungan yang sehat dan menyenangkan.

  1. Desain Rumah Kost 2 Lantai dengan Balkon

Menggabungkan balkon di lantai atas dengan teras di lantai bawah menciptakan ruang tambahan yang multifungsi. Teras bisa digunakan sebagai tempat bersosialisasi atau area menjemur pakaian, sementara balkon di lantai atas dapat dimanfaatkan untuk menikmati pemandangan sekitar atau sekadar bersantai.

desain rumah kost minimalis 2 lantai
Inspirasi desain rumah kost minimalis 2 lantai dengan balkon (Foto: Dok.)

Konsep ini meningkatkan kualitas hidup penghuni dengan memberikan lebih banyak ruang terbuka yang nyaman dan fleksibel.

  1. Desain Rumah Kost 2 Lantai dengan Konsep Hijau

Konsep hijau mengintegrasikan elemen alami ke dalam desain bangunan, seperti dinding hijau, taman atap, atau tanaman rambat pada fasad. Dengan adanya elemen hijau, suhu dalam bangunan menjadi lebih sejuk dan kualitas udara meningkat.

desain rumah kost minimalis 2 lantai
Rumah kost 2 lantai minimalis bertema lingkungan (Foto: Dok.)

Selain memberikan manfaat kesehatan, desain rumah kost minimalis 2 lantai dengan tema hijau ini juga meningkatkan nilai estetika dan daya tarik properti.

Rumah kost dengan desain hijau sangat cocok bagi penghuni yang peduli terhadap lingkungan dan menginginkan tempat tinggal yang lebih alami.

  1. Desain Rumah Kost 2 Lantai dengan Gaya Kontemporer

Bagi yang ingin memberikan sentuhan modern dan mewah, desain kontemporer bisa menjadi pilihan. Menggunakan bahan seperti kaca, baja, dan pencahayaan LED, serta warna cat rumah yang elegan, rumah kost ini menawarkan tampilan yang futuristik.

desain rumah kost minimalis 2 lantai
Model rumah kost kontemporer futuristik di perkotaan (Foto: Dok.)

Fasad kaca luas memberikan pencahayaan alami yang optimal, sementara desain interior modern dengan perabotan minimalis menciptakan suasana yang nyaman. Konsep ini sangat menarik bagi penghuni yang menginginkan hunian dengan desain eksklusif dan berkelas.

Dengan berbagai inspirasi desain rumah kost minimalis 2 lantai ini, Anda bisa memilih konsep yang paling sesuai dengan kebutuhan dan target pasar Anda.

Pemilihan desain yang tepat tidak hanya memberikan kenyamanan bagi penghuni tetapi juga meningkatkan nilai investasi properti.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Investasi Cerdasi di Edelweiss Griya Kampus